Timnas Indonesia U-20 Kalahkan Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 - Telusur

Timnas Indonesia U-20 Kalahkan Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Jens Raven membuka keunggulan timnas Indonesia U-20. Foto Fahmi Abdushshofi/Telusur.co.id.

telusur.co.id -Timnas Indonesia U-20 sukses meraih kemenangan kedua pada Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Garuda Nusantara mampu mengalahkan Timor Leste dengan skor 3-1 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (27/09/24) malam.

Bermain menyerang sejak awal, Indonesia terus menekan lini pertahanan Timor Leste.

Gol pertama langsung tercipta pada menit ke-13. Berawal dari pergerakan di sisi kanan, Jens Raven mampu meneruskan umpan mendatar. Meski sempat diblok kiper, Raven langsung menerjang bola pantul untuk membobol gawang kiper Pablo Macario.

Tidak berselang lama, Garuda Nusantara kembali mencetak gol keduanya tiga menit kemudian. 

Penetrasi cepat Toni Firmansyah dari sisi kanan tidak mampu ditahan lini bertahan Timor Leste. Riski Afrisal yang tidak terkawal, sukses menceploskan bola ke gawang.

Usai tertinggal dua gol, Timor Leste bermain lebih terbuka untuk menyerang. 

Peluang emas tercipta dari Luis Figo. Lolos dari jebakan offside, Figo mampu menusuk kendalam kotak penalti. Namun tendangannya masih melebar di sisi kiri gawang Ikram Algiffari.

Babak pertama ditutup keunggulan Indonesia 2-0.

Indonesia memulai babak kedua dengan sedikit menurunkan tempo serangan. Penguasaan bola lebih didominasi Timor Leste. 

Timor Leste mendapatkan peluang pada menit 54. Luis Figo yang merangsek ke daerah pertahanan Indonesia melepaskan tendangan yang masih mampu ditepis Ikram.

Terus mencoba menekan lini pertahanan Indonesia, akhirnya Timor Leste sukses menciptakan gol untuk memperkecil ketinggalan di menit ke-66.

Menerima umpan terobosan, Luis Figo mampu melakukan pergerakan ke dalam kotak penalti hingga tendangan kaki kirinya tidak mampu ditahan Ikram.

Terlecut atas gol lawan membuat pelatih Indra Sjafri memberi instruksi untuk keluar menyerang. 

Peluang emas Indonesia masih belum dimaksimalkan dengan baik oleh Figo Dennis pada menit 73. Menerima umpan silang dari Dony Tri, sepakannya masih menerpa mistar gawang Pablo. 

Akhirnya gol kembali tercipta bagi Garuda Nusantara di menit ke-78. Penetrasi Dony Tri di sisi kiri, dia mengirimkan umpan akurat ke area tengah. Muhammad Ragil yang tak terkawal mampu mencontek bola dengan mudah.

Tidak ada lagi peluang serta gol yang tercipta dari kedua tim. Indonesia menutup laga dengan kemenagan 3-1 atas Timor Leste. 

Laga selanjutnya Garuda Nusantara akan meladeni kekuatan Yemen pada Mingu (29/09/24) di Stadion Madya, Jakarta.


Tinggalkan Komentar