Awal Apik Vito, Prahdiska, dan Jason diawal Babak Perdana - Telusur

Awal Apik Vito, Prahdiska, dan Jason diawal Babak Perdana


telusur.co.id - Pebulutangkis Prahdiska Bagas Shujiwo mengawali turnamen WONDR by BNI Indonesia International Challenge 2024 di Surabaya dengan meraih kemenangan pada 32 besar.

Berlaga di Jatim Expo, Surabaya, Kamis (24/10/2024), pemain kelahiran 2 September 2005 itu menang atas wakil Thailand, Wongsup-In lewat pertarungan rubber game 14-21, 21-12, 21-11.

Menghadapi pertandingan melawan Wongsup-In, runner up Slovenia Open 2024 itu mengaku sudah mempersiapkan diri menghadpai lawan. Dengan persiapan matang, Prahdiska mampu melancarkan serangan yang diinginkan sejati di awal laga bermain dengan tempo lambat.

“Sejak awal saya sudah mempersiapkan diri menghadapi lawan. Saya membedah strategi dengan pelatih dan membicarakan strategi yang diinginakn. Bersyukur saya bisa meraih kemenangan dan menggunakan strategi dengan baik,” ungkap Prahdiska.

Dengan kemenangan ini, pemain asal Pati, Jawa Tengah itu tercatat kembali meraih kemenangan melawan wakil Negeri Gajah Putih. Pada pertemuan sebelumnya di kualifikasi BNI Indonesia Masters 2023 di Surabaya, tunggal putra ranking 143 dunia itu juga meraih kemenangan dengan skor ketat 19-21, 22-20, 21-10.

Kemenangan di 32 besar membawa juara Austrian Open 2024 itu akan berhadapan dengan tunggal putra Chinese Taipei, Huang Yu Kai yang pada laga sebelumnya mengalahkan wakil Malaysia, Au Wei Shan dengan skor 21-19, 21-19.

Menghadapi babak ketiga turnamen WONDR by BNI Indonesia International Challenge 2024 di Surabaya, Prahdiska berharap bisa melangkah lebih jauh dan meraih hasil maksimal.

“Tentu saya tidak mau terlalu puas dengan raihan ini. Masih banyak babak yang saya harus jalani. Secara keseluruhan saya akan fokus dengan recovery terlebih dahulu untuk mempersiapkan laga berikutnya,” ujar Prahdiska.

Menyusul Prahdiska Bagas Shujiwo ke 16 besar ada Jason Christ Alexander yang juga meraih kemenangan atas tunggal putra Chinese Taipei, Hsin Tse Tu dengan skor 21-15, 21-6.

Hasil ini membuat Jason akan berhadapan wakil Malaysia, Sholeh Aidil yang pada laga sebelumnya menang atas pemain Amerika Serikat, Joshua Yang, 21-14, 21-19. Menghadapi babak 16 besar, Jason mencoba untuk menampilkan permainan terbaik dengan melakukan recovery yang baik terlebih dahulu.

“Saya mencoba menampilkan permainan terbaik. Dari segi kepercayaan diri saya sudah mulai nyaman dan tinggal menjaga hal tersebut untuk bisa diterapkan dengan strategi di lapangan,” ungkap Jason.

Kemenangan juga diraih pebulutangkis Shesar Hiren Rhustavito saat berhadapan melawan wakil Chinese Taipei, Zhe Ying Wu dengan skor 21-14, 21-15.

Pada laga ini tunggal putra ranking 77 dunia itu mencoba berupaya untuk langsung menekan sejak awal laga. Dengan strategi tersebut, pemain kelahiran 3 Maret 1994 itu mampu meraih kemenangan dalam tempo 34 menit.

“Pada setiap pertandingan saya mencoba untuk memberikan yang terbaik. Pada ajang ini, saya mencoba untuk bisa melangkah lebih sejauh mungkin,” ungkap juara Russian Open 2019 itu.

Dengan kemenangan ini, Vito, sapaan akrab Shesar, akan berhadapan dengan pemenang laga antara tunggal putra Chinese Taipie, Wei-Cheng Su dan Bismo Raya Oktora di 16 besar turnamen WONDR by BNI Indonesia International Challenge 2024 yang akan berlangsung di Jatim Expo, Surabaya, Kamis (24/10/2024).[]


Tinggalkan Komentar