Pilkada Kota Medan, Rico Waas - Zakiyuddin Harahap Dapat Nomor Urut 1 - Telusur

Pilkada Kota Medan, Rico Waas - Zakiyuddin Harahap Dapat Nomor Urut 1


telusur.co.id - Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Medan, Sumatera Utara, Rico Waas-Zakiyuddin Harahap mendapatkan nomor urut 1 di Pilkada Kota Medan.

 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Medan, Sumatera Utara (Sumut) telah melaksanakan pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan di Gedung Selecta, Jalan Listrik, pada Senin (23/9) malam. 

 

Dalam pernyataannya, Rico Waas yang juga Wakil Ketua DPW NasDem Sumut itu menyatakan bahwa nomor urut yang diperoleh mencerminkan harapan dan kerja keras bersama. 

 

"Kita dapat nomor urut 1, dan insya Allah selalu yang pertama nanti," ujarnya, sambil mengucapkan terima kasih kepada para pendukung.

 

Dia pun mengajak seluruh elemen untuk ber-SATU untuk Kota Medan penuh RIZKI. Medan untuk Semua, Semua untuk Medan.

 

"Terima kasih untuk rekan-rekan semua, mulai dari partai-partai koalisi, relawan dan masyarakat yang juga hadir dan antusias menunggu kami dan bersama kami pada penetapan nomor urut calon malam ini," kata dia.

 

Sementara itu Ketua KPU Medan, Mutia Atiqoh, mengumumkan nomor urut untuk masing-masing pasangan calon. Rico Waas-Zakiyuddin Harahap mendapatkan nomor urut 1.

 

Sementara pasangan Ridha-Abdul Rani mendapatkan nomor urut 2 dan Hidayatullah-Yasyir Ridho Loebis mendapatkan nomor urut 3. 

 

"Telah kita tetapkan untuk nomor urut masing-masing paslon," kata Mutia.

 

Dia melanjutkan KPU Medan juga memberikan kesempatan kepada setiap pasangan calon untuk menyampaikan yel-yel selama dua menit.

 

Setelah penetapan nomor urut, KPU Medan merencanakan untuk menggelar deklarasi Pilkada damai di halaman Kantor KPU Medan, dengan mengundang seluruh pasangan calon dan pendukungnya, serta Forkopimda dan tokoh masyarakat.

 

Dengan penetapan nomor urut ini, KPU Medan berharap dapat menciptakan suasana pemilihan yang lebih tertib dan damai. [ham]


Tinggalkan Komentar