Pasien Covid-19 Membludak, RSUD Cabangbungin Butuh Tambahan Gedung - Telusur

Pasien Covid-19 Membludak, RSUD Cabangbungin Butuh Tambahan Gedung

RSUD Cabangbungin Kabupaten Bekasi.

telusur.co.id - Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cabangbungin, Kabupaten Bekasi mengaku saat ini sudah tidak bisa lagi menampung pasien Covid-19. Pasalnya, selama sepekan ini angka kenaikan positif Covid-19 terus membludak.

Direktur Utama (Dirut) RSUD Cabangbungin dr. Markenley mengatakan, kenaikan pasien Covid-19 dalam pekan ini cukup signitifkan sudah membuatnya over kapasitas bet yang dikhususkan penanganan intensif care kasus Covis-19.

“Sebenarnya dengan sarana dan prasarana yang ada saat ini, Kita sudah tidak bisa nampung lagi. Hanya ada 37 bet sudah full,” ujarnya kepada awak media, Minggu (13/6/21).

Disebutkan, pasien Covid-19 didominasi masyarakat sekitar, mulai dari Kecamatan Cabangbungin, Pebayuran dan kecamatan lainnya.

“Sudah berjalan lima hari ini kenaikannya rata-rata pasien Covid-19 berasal dari masyarakat Cabangbungin dan sekitarnya,” bebernya.

Menurut dia, melonjaknya pasien Covid-19 diduga karena di wilayah Utara Kabupaten Bekasi saat ini banyak yang menggelar pesta pernikahan dan takjiyah, yang mungkin masyarakat kurang menjaga protokol kesehatan (prokes).

“Faktornya banyak, mulai dari pesta hajatan, takjiyah dan kegiatan lain yang kurang memperhatikan prokes,” jelasnya.

Sebelumnya, lanjut Markenly, saat Lebaran Idul Fitri itu, jumlah pasien di RSUD Cabangbungin paling hanya 2 orang saja dan saat ini kenaikan puluhan kali lipatnya.

Bahkan katanya, sampai saat ini dari beberapa pihak Puskesmas di bagian utara masih terus mengirim pasien Covid-19 ke RSUD Cabangbungin. Sehingga hal itu membuat pihaknya putar otak mencarikan solusi bagaimana agar kiriman pasien itu tetap bisa ditangani.

“Ini ada kiriman lagi sebanyak 50 orang pasien Covid-19 dari pihak Puskesmas. Kami sedang rapatkan agar pasien tetap bisa diberikan pelayanan,” keluhnya seraya berharap segera ada penambahan gedung baru dan perluasan lahan agar pelayanan pasien Covid-19 dan masyarakat umum bisa terlayani dengan baik.

“Kami butuh gedung baru dan perluasan lahan. Kalau seperti ini terus, kasihan masyarakat,” tandasnya. [Fhr]


Tinggalkan Komentar