telusur.co.id - Warga Cinere, Depok digegerkan dengan penemuan dua kerangka manusia pada Kamis (7/9/23). Belakangan diketahui kedua kerangka itu merupakan ibu dan anak berinisial GA (64) dan DA (38).
Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Ahmad Fuady mengatakan, pihaknya masih mendalami musabab tewasnya kedua korban. Diduga keduanya sudah tak bernyawa satu bulan sebelum ditemukan.
"Kondisi jenazah sudah posisi membusuk, sudah lama sekali, sudah kurang lebih diperkirakan kurang lebih satu bulan. Sehingga untuk adanya luka dan sebagainya belum bisa kita ketahui," ujar Fuady dalam keterangannya, Jumat (8/9/23).
Saat ini, kata Fuady, kerangka kedua korban telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati guna proses autopsi. Dia kembali menegaskan masih mendalami penyebab kematian korban.
Fuady menyebut, jasad keduanya selanjutnya dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk dilakukan autopsi. Menurut dia, saat ini penyebab kematian korban belum bisa disimpulkan.
"Olah TKP belum bisa menarik kesimpulan penyebab (tewasnya kedua korban)," ucapnya.
Setelah proses autopsi selesai, sambung Fuady, baru diketahui penyebab kematian korban. Menurut dia, kasus telah dilimpahkan ke Polda Metro Jaya.
"Kasus ditangani dari Polda," tandasnya. (Tp)