telusur.co.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengatakan pihaknya akan menelusuri siapa sosok pimpinan KPK yang diduga melakukan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. Dia berjanji akan menyampaikan hasilnya usai proses penyidikan selesai.
“Kita baru melihat peristiwanya saja dulu, nanti berkembang ke arah siapa yang betul-betul menerima, nanti dari hasil penyidikan,” ujar Karyoto di Mapolda Metro Jaya, Rabu (11/10/23).
Menurut Karyoto, saat ini dugaan tindak pemerasan telah naik ke tahap penyidikan. Dia belum mau berandai-andai terkait siapa sosok pimpinan KPK tersebut.
"Itu kan hasil dari penyidikan yang berikutnya,” jelasnya.
Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto membenarkan adanya pemanggilan terhadap Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar. Pemanggilan Irwan terkait kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
Rencananya, Irwan bakal diperiksa oleh penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Rabu (11/10/23).
“Hari ini ya (pemeriksaannya), terkait datang atau tidak, nanti sama-sama kita lihat,” ujar Karyoto. (Tp)